Sepuluh besar kampus terbaik Indonesia pada pemeringkatan Webometrics Ranking Web of Universities Januari 2024 ditempati seluruhnya oleh perguruan tinggi negeri (PTN). Sedangkan dalam daftar seratus besar, terdapat 54 PTN dan 46 PTS (perguruan tinggi swasta) dari total 3.567 perguruan tinggi di Indonesia yang masuk dalam daftar peringkat.
Peringkat teratas Indonesia ditempati oleh Universitas Indonesia (UI), yang menduduki peringkat 537 dunia. Posisi ini meningkat dibandingkan satu tahun sebelumnya (Januari 2023), yaitu peringkat 578 dunia.
- 54 PTN Terbaik Indonesia Webometrics Januari 2024
- 46 PTS Terbaik Indonesia Webometrics Januari 2024
- Kriteria Pemeringkatan Webometrics
- Webometrics Bukan Penilaian Website
Indonesia Naik Peringkat
Secara keseluruhan, seratus besar peringkat Indonesia mengalami kenaikan pada peringkat dunia, yaitu berkisar dari peringkat 537 (UI) hingga 5459 (Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya).
Jumlah perguruan tinggi yang memenuhi persyaratan penilaian dan masuk dalam daftar Webometrics Ranking Web of Universities juga mengalami peningkatan. Terdapat kenaikan sebanyak 5,5 persen, yaitu dari 3.381 perguruan tinggi pada edisi Januari 2023, menjadi 3.567 perguruan tinggi pada edisi Januari 2024.
Berikut ini adalah seratus peringkat teratas Webometrics Indonesia Ranking Web of Universities edisi Januari 2024, dipisahkan berdasarkan jenis perguruan tinggi, yakni PTN dan PTS.
Baca juga → Pentingkah Ranking Webometrics? Pahami agar Lebih Mengerti
54 PTN Terbaik Indonesia, Top 100 Webometrics Januari 2024
46 PTS Terbaik Indonesia, Top 100 Webometrics Januari 2024
Kriteria Pemeringkatan Webometrics
Webometrics melakukan pemeringkatan dengan penilaian menggunakan tiga indikator yaitu visibility, transparency atau openness, dan excellence atau scholar. Bobot masing-masing indikator tersebut adalah 50%, 10%, dan 40%.
Indikator visibility menilai web content impact, yaitu dampak dari informasi yang dipublikasi pada website perguruan tinggi. Indikator transparency atau openness menilai jumlah sitasi, menggunakan data yang bersumber dari Google Scholar Profiles.
Sejak edisi Januari 2023, Webometrics memperbarui kriteria penilaian pada indikator transparency atau openness, dengan memperhitungkan sitasi dari 310 authors. Sebelumnya, indikator ini hanya memperhitungkan sitasi dari 210 authors.
Sedangkan indikator excellence atau scholar menilai banyaknya karya tulis yang disitasi, menggunakan data yang bersumber dari Scimago.
Baca juga → Gagal Masuk PTN? Ini Panduan Terlengkap Memilih PTS agar Tidak Salah Langkah
Webometrics Bukan Penilaian Website
Webometrics Ranking of World Universities pertama kali dirilis pada tahun 2004 oleh Cybermetrics Lab, sebuah institusi riset yang dimiliki oleh Consejo Superior de Investigaciones Científicas (CSIC), Spanyol.
Tidak seperti yang dikira oleh sebagian masyarakat, Webometrics bukanlah pemeringkatan terhadap kinerja website perguruan tinggi. Webometrics menilai dan melakukan pemeringkatan berdasarkan aktivitas penelitian dan akademik perguruan tinggi yang direpresentasikan secara online, salah satunya melalui website perguruan tinggi.
Oleh karena itu, perguruan tinggi yang menduduki peringkat atas dalam daftar Webometrics Ranking of World Universities pasti memiliki website yang terkelola dengan baik, dan dapat menyediakan informasi akademik yang berguna bagi masyarakat global.
Daftar peringkat Webometrics Ranking of World Universities dapat digunakan sebagai salah satu rujukan untuk menilai kualitas perguruan tinggi di tataran nasional dan global. Peringkat Webometrics dapat melengkapi penilaian kualitas nasional yang dilakukan oleh lembaga resmi di Indonesia, yaitu melalui status akreditasi nasional BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi).
(@infokampus)
arsip referensi: arsip 1; arsip 2; arsip 3
editor: MA